
TRANS TV - Wisata Sawah Sumber Gempong Tawarkan Pengalaman Healing Lengkap | Kabupaten Mojokerto memiliki bintang pariwisata yang berhasil meraih gelar juara dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023, yaitu Desa Ketapanrame dengan ikonnya, Wisata Sawah Sumber Gempong. Wisata unik ini menawarkan pengalaman healing yang lengkap, dikelilingi oleh panorama persawahan hijau yang megah, diapit oleh dua gunung yang menakjubkan, Gunung Penanggungan dan Gunung Welirang.
Daya tarik utama Wisata Sawah Sumber Gempong bukan hanya pemandangannya, tetapi juga keberadaan sumber mata air alami yang konon tak pernah kering, bahkan saat musim kemarau panjang melanda. Dengan konsep pemberdayaan masyarakat lokal, kawasan ini telah bertransformasi menjadi destinasi yang menggabungkan keindahan alam dengan kehangatan budaya yang autentik.
Bagi para pencari adrenalin dengan anggaran yang bersahabat, Wisata Sawah Sumber Gempong menawarkan wahana sepeda layang setinggi 8 meter yang membentang sepanjang 30 meter di atas sawah yang hijau. Pelancong bisa merasakan sensasi mendebarkan sekaligus terpesona melihat pemandangan pedesaan dari ketinggian. Selain itu, ada juga wahana kereta "Argo Welirang" yang melintasi sawah serta terapi ikan alami di mata air yang jernih dan sejuk.**