MENU

MTMA KIDS

30/03/2017


Jakarta, 20 Januari 2017



Keindahan Indonesia merupakan sebuah karunia yang patut dibanggakan oleh bangsa ini. Memiliki berbagai macam tempat wisata alam dari lautan, pegunungan, padang rumput, dan danau yang tersebar di seluruh wilayah Nusantara menjadikan Indonesia tujuan wisatawan dalam dan luar negeri. Saat ini, tidak hanya orang dewasa yang memiliki kegemaran untuk berwisata tetapi juga anak-anak yang menyukai bepergian untuk dapat mengeksplorasi keindahan alam serta belajar bagaimana menghargai alam.



MTMA Kids merupakan sebuah program perjalanan petualangan dari anak-anak daerah yang akan menampilkan keindahan alam dari dalam dan luar negeri. Program ini akan memberikan referensi bagi para penontonnya bagaimana anak-anak dapat bermain, belajar sekaligus berwisata.



“Kami memahami bahwa anak-anak membutuhkan program yang menginspirasi mereka. Program ini akan memanfaatkan keindahan alam yang indah sehingga penonton dapat bersama-sama menikmati suguhan kegiatan yang dilakukan oleh anak-anak saat berpergian baik ke pantai, pegunungan dan tempat wisata lainnya. Kami sangat berharap hal ini dapat memacu anak-anak untuk dapat menyukai dan menghargai alam” ucap A.Hadiansyah Lubis selaku Kepala Divisi Public Relations TRANS TV.



Program ini dipandu oleh dua orang anak disetiap episodenya yang akan mengajak anak-anak lokal daerah untuk bertualang bersama. Anak-anak tersebut akan mengeksplor alam dan menciptakan keseruan dengan cara mereka sendiri.



MTMA Kids hadir setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 11.30 WIB hanya di TRANS TV. Diharapkan dengan program ini, TRANS TV dapat memberikan edukasi kepada masyarakat terutama anak-anak untuk dapat berani melakukan kegiatan diluar rumah yang memacu adrenalin dengan aman.


OTHER RELEASE